Hutan Satwa
SHARE :

Momen Langka: Rangkong Papan Terekam Menyantap Kalajengking

22
08/2025
Kategori : Informasi dan Berita
Komentar : 0 komentar
Author : admin@hutansatwa.org


Halo sobat satwa!🐾

Kenalin, ini Rangkong Papan (Buceros bicornis) – salah satu burung hutan tropis paling ikonik. Ciri khasnya ada di paruh besar berwarna kuning cerah dengan tonjolan unik di atasnya yang disebut papan. Ukurannya pun luar biasa, panjang tubuh bisa lebih dari satu meter, sayap hitam-putihnya tampak indah saat terbang, dan kepakan sayapnya bahkan bisa terdengar dari kejauhan.

Burung ini tinggal di hutan hujan tropis dengan pohon besar, baik di dataran rendah maupun pegunungan. Di Indonesia, Rangkong Papan ditemukan di Sumatera dan Kalimantan, sementara di luar negeri menyebar hingga India, Myanmar, Thailand, dan Semenanjung Malaya. Mereka biasanya hidup berpasangan atau dalam kelompok kecil, aktif di siang hari, dan banyak beraktivitas di puncak pohon.

Makanan utamanya buah terutama ara, tapi ternyata mereka juga bisa jadi predator oportunis. Kamera jebak PJHS pernah mereka momen langka: seekor Rangkong Papan turun ke tanah memakan kalajengking! Temuan ini menguatkan penelitian lain di Thailand yang menunjukkan Rangkong bisa memanfaatkan makanan yang jatuh ke tanah. Perilaku ini jarang terlihat, dan menunjukkan betapa adaptifnya burung megah ini.

Selain menawan, Rangkong Papan berperan penting menjaga hutan. Dari biji buah yang mereka sebarkan, hutan bisa terus tumbuh dan beregenerasi. Sayangnya, populasinya kini terus menurun akibat perburuan, perdagangan ilegal, dan rusaknya habitat. Rangkong Papan saat ini berstatus RENTAN (Vulnerable) menurut IUCN Red List. Karena itu, menjaga hutan dan melindungi Rangkong Papan berarti menjaga masa depan hutan kita.🌿✨

Berita Lainnya



5 1 vote
Article Rating

Tinggalkan Balasan

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x